Trafo Cas HP - Si Mini Yang Berdaya Guna
Trafo atau transformator biasanya kita Tahu fungsinya sebagai pengubah tegangan 220v PLN menjadi berbagai output voltase sesuai dengan Jenis trafo dan kegunaannya. Dan yang ada di dalam charger handphone atau Cas HP juga terdapat trafo kecil yang menurunkan tegangan dari 220v menjadi 5v (Output voltase yang umum dipakai puntuk mengecas HP Pada Umumnya), atau mungkin ada yang 7-8v untuk cas hp yang fast charging.
Beberapa Tahun belakangan Trafo Cas Hp banyak dicari orang untuk membuat Joule Thief (JT) yang prinsip kerjanya seperti Inverter mengubah tegangan kecil menjadi tegangan Besar (Kebalikan dengan fungsi Charger handphone yang mengubah listrik tegangan tinggi menjadi tegangan kecil), Hanya saja Daya yang dikeluarkan Joule thief ini tidak terlalu Super tapi umumnya cukup untuk menyalakan lampu bohlam LED 220v dengan sebuah baterai 3v atau bahkan 1,5v sekalipun sehingga bisa dijadikan sebagai Lampu emergency yg bermanfaat saat Listrik Padam.
Contoh Skema Joule Thief dengan trafo Cas HP |
Lampu joule thief |
Bermacam Jenis trafo cas HP ini berbeda jua nanti hasilnya ketika dirangkai menjadi joule thief. dengan Skema yang sama, tidak menjamin ketika seseorang membuat JT ,orang lain menirunya lalu serta merta mendapatkan hasil yang sama, tidak sesederhana itu karena tidak semua trafo punya nilai yang sama begitu pula dengan komponen yang digunakan pasti juga berbeda-beda.
Secara umum trafo cas hp memiliki 6 kaki dengan masing-masing pasang bernama :
- Primer
- Sekunder
- Feedback
Untuk identifikasi atau Cara mengetahui Kaki Primer, Sekunder dan feedback sangatlah mudah. jika anda menguasai cara tersebut maka itu akan sangat memudahkan anda untuk membuat rangkaian Joule thief dengan skema manapun.
Mungkin itu dulu sekelumit tentang Trafo Cas HP,
0 Response to "Trafo Cas HP - Si Mini Yang Berdaya Guna"
Post a Comment